Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Februari, 2018

DILAN 1990 Review : 6/10

Akhirnya, DILAN 1990 tayang di bioskop ! Sudahkah kau menonton filmnya ? Bagaimana menurutmu ? Aku menonton Dilan 1990 di hari pertama Februari , satu pekan setelah tayang 25 Januari lalu. Penuh perjuangan dan demi-demi yang tidak  akan kuceritakan tersebab pendahuluan kali ini tidak sepanjang biasanya dan yang akan kubahas adalah Iqbaal sebagai Dilan (melanjutkan tulisanku tentangnya di  sini ),  chemistry  antara Iqbal dan Vanesha sebagai pemeran Dilan dan Milea, kesesuaian dengan novelnya, serta berbagai komentar yang mungkin akan sangat subjektif. (AKAN-SANGAT-SUBJEKTIF). --- DUH CAKEP BANGET GASIIII ? Pertama mungkin akan kukomentari filmnya terlebih dahulu. Awalnya aku terganggu karena begitu banyak iklan yang cukup menyita waktuku. Mungkin akan berbeda ketika kalian menonton (atau sama?). Namun kekesalan ini menjadi sedikit menghilang ketika melihat wajah Iqbaal dengan senyuman manis meminta maaf tidak bisa hadir ikut menonton bersama karena...