Aku menemukan lagu yang sangat indah di file komputer jinjingku.
Mungkin kau sudah pernah mendengarnya.
Lagu ini sudah cukup lama
Akupun tahu siapa penyanyinya
Tapi kali ini, pertama aku memutar melodi ini. Setelah sekian lama lagu ini ada disini. Hampir satu tahun mungkin.
Memang bukan aku yang mengunduhnya
Kudapatkan saat terakhir menginstall komputer jinjing lalu.
Tiba-tiba sudah ada data, yang aku tak tau milik siapa.
Data-data tersebut kuhapus, tersisalah folder musik, yang hampir semuanya favoritku. Sheila On 7, Iwan Fals, Naff, Peterpan, dan banyak lagi.
Beberapa waktu lalu, aku menyortir lagu-lagu yang tak sering kudengar.
Tersisa beberapa lagu yang tak ku kenal, tapi kusuka judulnya,
Salah satunya lagu milik Secondhand Serenade.
Lagu yang membuatku tersenyum sepanjang mendengarnya
Bagian kesukaanku adalah "I was born to tell you I love you"
Membawa kebahagiaan tersendiri ketika mendengarnya
Indah sekali rasanya
Aku jatuh cinta
Bisakah kau menebak judul lagunya ?
Ya,
Your Call
Aku sungguh-sungguh jatuh cinta pada lagu ini.
Sungguh indah sekali.
Kalimat sederhana penuh makna
Manis sekali..
NB : Untuk lirik dan terjemahan di sini dan jika kau ingin mendengar dan melihat video youtubenya silahkan klik ini
NBB : Aku mengulang lagu ini selagi menulis
Komentar
Posting Komentar